Dalam Swicth port setting terdapat 3 settingan yang digunakan, yaitu ada Auto, Full dan Half. Yang pertama itu saya akan menjelaskan keperluannya terlebih dahulu lalu penjelasannya. Cek This Out ;)
Switch Port Settings :
- AUTO
- Auto-negotiation of duplex mode. Dua ports berkomunikasi untuk menentukan mode terbaik.
- Default untuk FastEthernet dan 10/100/1000 ports.
- FULL
- Full-duplex mode.
- Default untuk 100BASE-FX ports.
- HALF
- Half-duplex mode.
Sekarang kita lanjut ke penjelasannya ;)
Switch Port Settings :
- AUTO :
- Auto-negotiation of duplex mode. Dua ports berkomunikasi untuk menentukan mode terbaik.
- Jika auto-negotiation gagal karena perangkat yang terpasang tidak mendukung, maka switch akan kembali ke mode half-duplex mode.
- Half-duplex mode pada ujung yang satu dan full-duplex pada ujung satunya menyebabkan keterlambatan collision errors pada half-duplex.
- Untuk menghindari hal ini, kita dapat mengatur secara manual parameter duplex port switch untuk mencocokkan perangkat yang terpasang.
- FULL :
Dalam komunikasi full-duplex, dua pihak yang saling berkomunikasi akan mengirimkan informasi dan menerima informasi dalam waktu yang sama, dan umumnya membutuhkan dua jalur komunikasi.
Komunikasi full-duplex juga dapat diraih dengan menggunakan teknik multiplexing, di mana sinyal yang berjalan dengan arah yang berbeda akan diletakkan pada slot waktu (time slot) yang berbeda. Kelemahan teknik ini adalah bahwa teknik ini memotong kecepatan transmisi yang mungkin menjadi setengahnya.
- HALF :
Half Duplex Adalah media komunikasi dua arah. Namun berbeda dengan duplex, half duplex berkomunikasi dua arah secara saling bergantian. Jadi saat terjadi komunikasi antara A dan B. Saat A mengirim informasi (berbicara) maka B akan menerima informasi (mendengarkan). Demikian terjadi proses yang sebaliknya (vice versa). Contoh media yang menggunakan media ini adalah radio walkie talkie. Mode ini sangat disarankan untuk pasangan yang sedang berpacaran karena komunikasi yang sebenarnya adalah saat satu pihak menyampaikan curahan hatinya maka saat yang satunya untuk mendengarkan.
Swicth Port Setting
4/
5
Oleh
indryani sukma